EKSPEDISI CINCIN API |ANCAMAN
Tukang-Jalan.com®
- ANCAMAN itu memang tidak mewujud sebagai letuasan Toba-setidaknya
tidak dalam waktu dekat ini. Setelah
letusan terakhir sekitar 74.000 tahun lalu, Toba belum menunjukkan tanda-tanda
kebangkitannya. Para vulkanolog memberi istilah raksasa ini masih tertidur (dormant).
Bencana justru muncul dari titik 33 km dari tepi
terdekat Kaldera Toba. Gunung Sinabung yang juga dianggap “tidur” tiba-tiba
meletus pada Minggu, 29 Agustus 2010. Kepanikan dan kekacauan melanda
masyarakat Karo, tetangga dekat masyarakat Batak Toba. Kepanikan bertambah
karena dapur magma Gunung Sinabung yang berketinggian 2.460 dppl dianggap masih
terkait dengan system magma Toba.
Dikelompokkan sebagai gunung api tipe B-dengan alasan
tidak pernah tercatat meletus sejak tahun 1600-Sinbaugn tidak terpantau. Tak
ada peringatan sebelumnya bahwa gunung itu akan meletus. Tak ada alat pemantau
aktivitas gunung, tenaga pengamat, apalagi pos pemantauan.
“Kami memang kecolongan di Sinabung,” kata Kepala
Pusat Volkanologi Mitigasi dan Bencana Geologi (PVMBG), “seharusnya tidak ada
pembedaan tipe untuk gunung berapi. Di Jepang juga tidak ada itu. Semua gunung
berapi aktif bisa meletus kapan saja dan harus dipantau.”
Di Indonesia, menurut Surono, pembedaan tipe gunugn
berapi lebih Karena keterbatasan anggaran, bukan karena alasan gunung itu
berpotensi meletus atau tidak. Gunung yang dikategorikan tipe B tidak harus
dipantau itensif. Anggaran yang terbatas diprioritaskan untuk memantau
gunung-gunung api tipe A.
Baru setelah meletus, status Gunung Sinabung dinaikkan
menjadi tipe A. Gunung ini kemudian dipantau ketat. Alat-alat pemantauan
terbaru dikirim dan dipasang di sana. Namun, baru saja dipasang, alat itu tak berfungsi
karena baterainya dicuri orang. Padahal, saat itu krisis masih berlangsung.
“Masyarakat tidak tahu adanya ancaman tau tidak mau tahu. Kami susah payah
memasang alat, dicuri juga,” kata Surono.
Mitasi gunung api memang bukan melulu persoalan teknis.
Ada aspek sosial budaya dan politik. Seperti dikisahkan Surono, ketika
masyarakat masih dipengungsian, pejabat daerah di Karo meminta agar situs
Gunung Sinabung diturunkan sehingga masyarakat bisa kembali pulang. “Ternyata,
permintaan itu akal-akalan karena pejabat daerahnya mau pergi ke luar negeri.
Dia tidak mau disibukkan dengan urusan pengungsi lagi,” kata Surono.
Sengkarut persoalan mitigasi “modern” dan berbagai
ketidakpastian itu
[tukang-jalan.com – sumber : Kompas, Sabtu, 15
Oktober, 2011| Oleh: ]
Keywords :
Danau Toba,supervolcano,Toba Lake,gunung berapi,Gunung Sinabung.
Tags :
Toba,Lake Toba,Supervolcano.
Description
: Supervolcano ancaman dari
Dalam Bumi.
Excerpt : Geolog Belanda Reinout
Willem van Bemmelen, adalah ilmuwan pertama yang mengenalkan ke dunia bahwa
Danau Toba terbentuk dari letusan gunung berapi!.
#Sinabung, yang digolongkan sebagai gunung api tipe B
karena tak pernah tercatat meletus sejak tahun 1600, tiba-tiba meletus pada 29
Agustus 2010.
Comments
Post a Comment